Dalam rangka mempersiapkan Re-Akreditasi program studi di lingkungan Universitas Islam Bandung (Unisba) yang akan melaksanakan Re-Akreditasi, Badan Penjaminan Mutu (BPM) Unisba menyelenggarakan kegiatan dengan Wakil Rektor I khususnya dengan Jalur I untuk melakukan pembahasan mengenai Re-Akreditasi.
Kegiatan tersebut diselenggarakan secara luring di Ruang Rapat Rektorat, yang dilaksanakan pada hari Senin, 05 Juni 2023. Kegiatan tersebut dihadiri oleh Ketua BPM, Sekretaris, Ketua Bidang Analisis Data, Ketua Bidang Monitoring dan Evaluasi, serta Kepala Bagian Akademik dan Karir Dosen. Dalam kegiatan tersebut ada beberapa pembahasan, diantaranya yaitu tentang Standard Operating Procedure (SOP) Re-Akreditasi Program Studi dan Penetapan Asesor Pendamping.
Leave a Reply