Rapat Pembahasan Perancangan Sistem Informasi Penjaminan Mutu

Pada pertengahan bulan Februari 2022 ini, Badan Penjaminan Mutu (BPM) Universitas Islam Bandung (Unisba) menyelenggarakan kegiatan rapat dengan Bagian Pengembangan Sistem Informasi dan Teknologi (Psitek) untuk membahas terkait Perancangan Sistem Informasi Penjaminan Mutu. Kegiatan rapat tersebut diselenggarakan secara luring di Ruang Rapat Psitek Lantai 4 Gedung Dekanat Unisba pada hari Kamis, 17 Februari 2022 yang dihadiri oleh Kepala Bagian Psitek, Ketua Bidang Analisis Data dan Ketua Bidang Standar Mutu di BPM serta Staf dari Psitek. Dalam kegiatan tersebut ada beberapa pembahasan diantaranya tentang perancangan yang akan diimplementasikan dalam sistem informasi penjaminan mutu ini.

Dalam sistem tersebut rencananya akan ada tiga menu utama, antara lain:

  1. Informasi terkait akreditasi program studi. Dalam menu ini nantinya akan ditampilkan beberapa informasi seperti peringkat akreditasi, tanggal kedaluwarsa akreditasi prodi dan lain sebagainya yang berhubungan dengan akreditasi program studi.
  2. Pengisian dan penilaian evaluasi diri program studi. Untuk pengisian evaluasi diri, nantinya untuk data yang sudah ada di sistem yang sudah tersedia maka akan otomatis terisi, sedangkan untuk data yang belum ada di sistem harus diisi/upload terlebih dahulu.
  3. Audit Mutu Internal. Pada menu ini nantinya auditee harus mengisi akar masalah dari temuan audit serta rencana tindak lanjutnya. Berisikan beberapa fungsi yang akan diberikan untuk auditor seperti melakukan desk evaluasi/penilaian evaluasi diri program studi, membuat daftar tilik, daftar temuan audit dan permintaan tindakan koreksi, serta laporan audit.

Kontak Kami

BPM Unisba
Badan Penjaminan Mutu Universitas Islam Bandung
Gedung LPPM Lt. 2, Jalan Hariangbanga No. 4-6 Bandung 40116, Jawa Barat, Indonesia
(022) 420-3368 ext. 6781, 6782
bpm@unisba.ac.id

Press ESC to close